728X90 AdSpace

News Ticker

Pawitra di Negeriku

By Tentang Kursus - Rabu, 01 Juli 2015 No Comments


Ulya Narissa

Yang bilang cinta Indonesia, banyak.
Ada juga yang bilang persatuan itu nomer satu,
Tapi, ah, itu lagu lama.
Yang bilang cinta damai, banyak juga.
Ada lagi, yang bilang mengutamakan rakyat,
Tapi, ah, itu apalagi…
Tak usah dikata.
Sudah jadi rahasia umum,
 Itu semua cuma topeng
Topeng
Topeng
Tak hanya bagian kepala saja yang membuat geleng-geleng kepala
Bagian badan hingga ekorpun sama
Dulu, di negeri ini tak boleh bersuara
Sekarang, kran kebebasan telah terbuka
Air suara itu mengalir deras…
Tapi, kini mereka tak punya telinga
Bahkan, untuk mendengarkan mayapada negerinya yang sedang merintihpun enggan

Untuk Indonesia, pilu aku mencintainya

Tags:

No Comment to " Pawitra di Negeriku "